Kalah 0-1 dari Filipina, Indonesia U-22 Terancam Gagal ke Semifinal SEA Games

- Penulis

Senin, 8 Desember 2025 - 15:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: dokumen sportstars

 

Yogyakarta, OpiniJogja – Langkah Timnas Indonesia U-22 di laga perdana Grup C SEA Games 2025 harus tersandung. Dalam pertandingan yang digelar di 700th Anniversary Stadium, Rabu (08/12/2025) malam dan disiarkan langsung RCTI pukul 18.00 WIB, Garuda Muda takluk 0-1 dari Filipina U-22.

Filipina memastikan tiga poin lewat gol tunggal Otu Banatao, yang memanfaatkan umpan silang dengan sundulan tajam di menit akhir babak pertama. Hingga peluit panjang dibunyikan, skuad Indonesia gagal menyamakan kedudukan.

Kekalahan ini membuat Indonesia U-22 tetap berada di peringkat kedua Grup C, namun tanpa poin, lantaran grup hanya dihuni tiga tim. Di pertandingan berikutnya, Indonesia wajib menang atas Myanmar untuk membuka peluang lolos sebagai runner-up terbaik.

Kemenangan atas Myanmar akan membuat Indonesia mengoleksi 3 poin. Namun, peluang tersebut tidak berdiri sendiri, karena Indonesia harus bersaing dengan runner-up dari Grup A dan B.

Baca Juga:  Misi Eropa John Herdman: 4 Pemain Keturunan Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia

Saat ini, Timor Leste (Grup A) dan Vietnam (Grup B) sudah sama-sama mengemas 3 poin, menjadikan peluang Indonesia sangat tipis.

Timor Leste telah merampungkan dua laga mereka, sedangkan Vietnam masih menyisakan satu pertandingan penting kontra Malaysia. Skenarionya cukup berat bagi Indonesia:

Jika Malaysia vs Vietnam berakhir imbang, maka Indonesia otomatis tersingkir meski menang dari Myanmar.

Jika Vietnam menang, Indonesia masih kalah selisih poin.

Satu-satunya harapan adalah Malaysia mengalahkan Vietnam, membuka peluang Garuda Muda bersaing lewat hitungan head-to-head dan selisih gol.

Dengan situasi ini, jalan Indonesia menuju semifinal ibarat benang tipis. Kemenangan atas Myanmar menjadi harga mati, namun tetap harus dibarengi hasil menguntungkan dari grup lain. Meski peluangnya kecil, Indonesia U-22 masih memiliki kesempatan jika mampu tampil lebih efisien dan memaksimalkan peluang.

Garuda Muda akan menentukan nasib mereka sendiri di laga krusial selanjutnya. (Ip/opinijogja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Misi Eropa John Herdman: 4 Pemain Keturunan Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Hadapi Kamboja di Laga Perdana
Peringati HUT Ke-53, PDI Perjuangan Sleman Gelar Senam Sicita dan Donor Darah
John Herdman Tiba di Jakarta sebagai Pelatih Timnas Indonesia
YIA Grow Run 2026, Upaya Mengembangkan Sport Tourism dan Gaya Hidup Sehat
PSIM Yogyakarta Kalahkan Semen Padang 1-0, Penalti Ze Valente Jadi Penentu
Perubahan Statuta PSSI Dinilai Hilangkan Demokratisasi di Tingkat Askab dan Askot
Atlet Anggar Muda Sleman Sabet Perunggu di Kejurnas Jateng Open 2025
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:43 WIB

Misi Eropa John Herdman: 4 Pemain Keturunan Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia

Minggu, 18 Januari 2026 - 15:58 WIB

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Hadapi Kamboja di Laga Perdana

Minggu, 18 Januari 2026 - 12:16 WIB

Peringati HUT Ke-53, PDI Perjuangan Sleman Gelar Senam Sicita dan Donor Darah

Minggu, 11 Januari 2026 - 00:02 WIB

John Herdman Tiba di Jakarta sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Sabtu, 10 Januari 2026 - 01:04 WIB

YIA Grow Run 2026, Upaya Mengembangkan Sport Tourism dan Gaya Hidup Sehat

Berita Terbaru