Masih Ada 47 Ribu Tiket, KAI Daop 6 Layani 60.891 Penumpang di Hari ke-10 Nataru

- Penulis

Sabtu, 27 Desember 2025 - 13:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Dokumen KAI Daop 6 Yogyakarta 

 

Yogyakarta, opinijogja – KAI Daop 6 Yogyakarta melayani 60.891 penumpang pada hari ke-10 masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, Sabtu (27/12/2025). Jumlah tersebut terdiri dari 32.118 penumpang berangkat dan 28.773 penumpang tiba di seluruh stasiun wilayah Daop 6 Yogyakarta.

Stasiun Yogyakarta menjadi stasiun terpadat dengan 14.061 penumpang berangkat dan 11.561 penumpang tiba. Disusul Stasiun Lempuyangan yang melayani 6.579 penumpang berangkat dan 6.061 penumpang tiba, serta Stasiun Solo Balapan dengan 6.092 penumpang berangkat dan 5.713 penumpang tiba.

Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih mengatakan, secara kumulatif selama 10 hari Angkutan Nataru sejak 18 hingga 27 Desember 2025, KAI Daop 6 telah melayani 605.466 penumpang.

Baca Juga:  Festival Reog NU Bayat Perkuat Dakwah Kultural dan Pelestarian Seni Tradisi

“Sisa tempat duduk Angkutan Nataru dari wilayah Daop 6 Yogyakarta masih tersedia 47.091 tiket, termasuk untuk tujuan favorit seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, dan Semarang,” ujar Feni.

KAI mengimbau masyarakat merencanakan perjalanan dengan baik, memesan tiket melalui aplikasi Access by KAI atau website kai.id, serta berangkat lebih awal menuju stasiun untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas selama masa liburan. (Jon/opinijogja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi
Pemkab Sleman Teken NPHD TMMD 2026 dengan 4 LPMK
Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT
Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme
Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan
Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan
SBSI Resmi Bentuk Lembaga Bantuan Hukum, Perkuat Akses Keadilan bagi Buruh
Jembatan Penghubung Sentolo–Nanggulan Amblas, Pemkab Kulon Progo Lakukan Penanganan Darurat
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:04 WIB

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:55 WIB

Pemkab Sleman Teken NPHD TMMD 2026 dengan 4 LPMK

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:27 WIB

Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT

Senin, 19 Januari 2026 - 14:45 WIB

Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:50 WIB

Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan

Berita Terbaru