John Herdman Tiba di Jakarta sebagai Pelatih Timnas Indonesia

- Penulis

Minggu, 11 Januari 2026 - 00:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: John Herdman (dok. google).

 

Jakarta, opinijogja — Pelatih Tim Nasional Indonesia, John Herdman, telah tiba di Tanah Air melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Sabtu (10/1).

John Herdman mendarat sekitar pukul 13.20 WIB menggunakan maskapai Cathay Pacific Airways CX777 dari Hong Kong. Pelatih asal Inggris berusia 50 tahun itu datang bersama istri dan dua anaknya, yakni Clare Louise Herdman, Jay Joshua Herdman, dan Lilly May Herdman.

Selain keluarga, Herdman juga akan didampingi seorang asisten pelatih, Cesar Marius Philippe Meylan. Namun, Philippe tidak datang bersamaan dan dijadwalkan tiba di Jakarta pada Minggu (11/1).

Philippe Meylan dikenal sebagai pakar dan peneliti di bidang ilmu olahraga dan fisiologi olahraga, khususnya terkait pengembangan fisik atlet remaja. Ia telah banyak menerbitkan makalah ilmiah yang berfokus pada peningkatan performa dan kondisi fisik atlet usia muda.

Meski awak media menunggu di terminal kedatangan internasional, Herdman tidak terlihat lantaran keluar melalui pintu VVIP bandara.

Baca Juga:  Timnas Indonesia U-23 Siap Hadapi Filipina di Laga Perdana SEA Games 2025

John Herdman resmi diumumkan sebagai pelatih Timnas Indonesia oleh PSSI pada 3 Januari 2026. Rencananya, PSSI akan memperkenalkan Herdman secara resmi kepada publik pada Senin (12/1) di Jakarta.

Mantan pelatih tim nasional Kanada tersebut dikontrak selama dua tahun, dengan opsi perpanjangan dua tahun berikutnya apabila mampu memenuhi target di Piala Asia 2027.

Dalam waktu dekat, Herdman akan memimpin skuad Garuda pada FIFA Series 2026 yang digelar di Jakarta pada Maret mendatang, serta Piala AFF 2026 yang menjadi ajang prestisius di kawasan Asia Tenggara.

Selain menangani tim senior, Herdman juga akan merangkap jabatan sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23. Tugas terdekatnya di kelompok usia ini adalah memimpin Indonesia pada Asian Games 2026 di Jepang. (Ip/opinijogja)

Sumber: CNN Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Misi Eropa John Herdman: 4 Pemain Keturunan Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia
Komisi III DPR RI Tinjau Kesiapan Aparat Hukum DIY Hadapi KUHP-KUHAP Nasional 2026
ARPI Desak Kejari Sleman Tetapkan Putra Mahkota Mantan Bupati Sleman sebagai Tersangka
Posbankum 100% di Kulon Progo, Menkum Beri Penghargaan
Posbankum Terbentuk di Seluruh Kalurahan DIY, Harda Harap Akses Keadilan Makin Mudah
Awal 2026, Pariwisata Indonesia Raih Sederet Penghargaan Internasional
Labuhan Ageng Merapi Tahun Dal Digelar Lebih Sakral
Labuhan Ageng Merapi di Sleman, 11 Ubo Rampe Diboyong ke Srimanganti
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:43 WIB

Misi Eropa John Herdman: 4 Pemain Keturunan Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia

Kamis, 22 Januari 2026 - 23:58 WIB

Komisi III DPR RI Tinjau Kesiapan Aparat Hukum DIY Hadapi KUHP-KUHAP Nasional 2026

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:40 WIB

ARPI Desak Kejari Sleman Tetapkan Putra Mahkota Mantan Bupati Sleman sebagai Tersangka

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:45 WIB

Posbankum 100% di Kulon Progo, Menkum Beri Penghargaan

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:03 WIB

Posbankum Terbentuk di Seluruh Kalurahan DIY, Harda Harap Akses Keadilan Makin Mudah

Berita Terbaru

Opinijogja

Kenyang Diprioritaskan, Pendidikan Ditinggalkan

Rabu, 21 Jan 2026 - 23:48 WIB