Foto: Pengurus baru AJWLM sisi Timur.
Sleman, opinijogja — Asosiasi Jeep Wisata Lereng Merapi (AJWLM) melantik sekaligus menggelar serah terima jabatan pengurus baru sisi Timur pada Jumat malam (09/01/2026). Kegiatan yang berlangsung di Joglo Athya, kawasan Lereng Gunung Merapi, Sleman, ini menegaskan komitmen asosiasi dalam menjaga keselamatan wisata jeep dan memperkuat tata kelola organisasi.
Ketua Umum AJWLM, Daldiri, dikonfirmasi opinijogja, mengatakan bahwa kepengurusan baru diharapkan semakin solid dalam menjaga reputasi wisata jeep Lereng Merapi yang kini telah dikenal hingga mancanegara.
“Yang paling utama adalah menjaga zero accident. Keselamatan wisatawan tidak bisa ditawar. Kita bukan hanya dikenal secara nasional, tetapi juga sudah mendunia,” kata Daldiri.
Ia menekankan pentingnya kekompakan antar komunitas jeep, etika berlalu lintas, serta perawatan armada yang digunakan dalam aktivitas wisata. Menurutnya, keberlanjutan wisata jeep sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat di Lereng Merapi.
“Sektor ini menjadi sumber penghidupan sekitar 12.000 warga Lereng Merapi. Wisata tidak pernah mati, sehingga harus dijaga bersama agar tetap menjadi daya tarik dan mendorong pemulihan ekonomi,” ujarnya.
Asisten Sekretaris Daerah II Kabupaten Sleman, Makwan, berharap kepengurusan baru mampu memperbaiki tata kelola asosiasi dan meningkatkan kualitas layanan kepada wisatawan.
“Wisata jeep harus aman, nyaman, dan memberi kesan positif agar wisatawan ingin kembali. Dampaknya diharapkan dapat dirasakan luas oleh masyarakat, tidak hanya anggota asosiasi,” kata Makwan.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi, kekompakan, dan komunikasi yang baik antara pengurus asosiasi, anggota, pemerintah, serta pemangku kepentingan lainnya.
Sementara itu, Lurah Umbulharjo, Danang Sulistya Haryana, menyampaikan dukungan pemerintah kalurahan terhadap kepengurusan baru AJWLM wilayah Timur. Ia berharap sinergitas yang selama ini terbangun dapat terus dilanjutkan.
“Kami berharap pengurus baru mampu menjaga keselamatan wisata, menolak penggunaan narkoba, dan terus berkoordinasi dengan pemerintah serta stakeholder terkait untuk meningkatkan pariwisata Lereng Merapi,” ujarnya.
Ketua AJWLM wilayah Timur terpilih, Warno Sutanto, menyatakan bahwa kepengurusan baru akan mengedepankan kedisiplinan dalam berbagai aspek, termasuk kepatuhan terhadap aturan asosiasi dan tertib berlalu lintas.
“Keamanan dan kenyamanan pengunjung menjadi prioritas. Kami juga menolak tegas penggunaan narkoba. Tidak ada toleransi bagi siapa pun yang melanggar,” tegas Warno.
Pelantikan dan serah terima jabatan tersebut dihadiri Asisten Sekda II Sleman, Camat Cangkringan, Lurah Umbulharjo, Lurah Glagaharjo, Lurah Kepuharjo, Ketua Umum AJWLM, unsur TNI-Polri, Satpol PP, serta perwakilan Polres Sleman.
(Ip/opinijogja)







