Pemkab Sleman Umumkan Kalurahan Terinovatif 2025, Glagaharjo Raih Juara Pertama

- Penulis

Selasa, 9 Desember 2025 - 14:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Bupati Sleman Harda Kiswaya memberikan penghargaan kepada para pemenang Evaluasi Kalurahan inovatif 2025.

 

Sleman, opinijogja – Pemkab Sleman melalui Dinas PMK menyerahkan Penghargaan Evaluasi Kalurahan Inovatif 2025 pada Selasa (9/12) di Hotel Grha Sarina Vidi, Mlati. Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Sleman Harda Kiswaya.

Sekda Sleman, Susmiarto, menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas layanan di tingkat kalurahan.

“Kegiatan ini menjadi motivasi agar kalurahan tidak berhenti berinovasi, melayani, dan berkontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kepala Dinas PMK, Budi Pramono, menjelaskan bahwa penilaian dilakukan dengan lima indikator utama.

Baca Juga:  PB XIV Kukuhkan Struktur Bebadan Baru Keraton Solo

“Ini bukan sekadar lomba administrasi. Ini evaluasi terhadap substansi layanan yang benar-benar berdampak pada masyarakat,” katanya.

“Inovasi tidak hanya soal teknologi, tapi bagaimana potensi wilayah dioptimalkan untuk menyejahterakan warga,” lanjutnya.

Pemenang Kalurahan Inovatif 2025 Juara:

1. Glagaharjo (Cangkringan)

2. Trimulyo (Sleman)

3. Tamanmartani (Kalasan)

Harapan: Sendangtirto (Berbah), Girikerto (Turi), Tirtoadi (Mlati)

Pada kesempatan yang sama, Pemkab juga menyerahkan penghargaan Semanak 2025, dimenangkan oleh Sumberagung (Moyudan), Glagaharjo (Cangkringan), dan Sendangagung (Minggir).

Selain itu, penghargaan Kalurahan Ramah Perempuan diberikan kepada Sumberrejo (Tempel), Trimulyo (Sleman), dan Bimomartani (Ngemplak).

(Ip/opinijogja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi
Pemkab Sleman Teken NPHD TMMD 2026 dengan 4 LPMK
Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT
Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme
Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan
Kalurahan Banyuraden Sleman Raih Peringkat II Kalurahan Terbaik Nasional di Hari Desa 2026
Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan
Nuansa Budaya Warnai Pisah Sambut Kapolres Kulon Progo
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:04 WIB

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:27 WIB

Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT

Senin, 19 Januari 2026 - 14:45 WIB

Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:50 WIB

Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan

Jumat, 16 Januari 2026 - 01:04 WIB

Kalurahan Banyuraden Sleman Raih Peringkat II Kalurahan Terbaik Nasional di Hari Desa 2026

Berita Terbaru

Opinijogja

Kenyang Diprioritaskan, Pendidikan Ditinggalkan

Rabu, 21 Jan 2026 - 23:48 WIB