Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan

- Penulis

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Warga menerima bantuan sosial dalam kegiatan Bakti Sosial Lintas Komunitas Yogyakarta di Kalasan, Sleman, Minggu (18/1/2026).

 

Sleman, opinijogja – Lintas Komunitas Yogyakarta (LKY) menggelar bakti sosial yang dirangkai dengan senam massal, donor darah, dan cek kesehatan gratis di Pendopo Kapanewon Kalasan, Sleman, Minggu (18/1/2026).

Kegiatan yang diikuti sekitar 20 komunitas ini menghadirkan layanan donor darah dari PMI Kalasan serta pemeriksaan kesehatan gratis oleh Puskesmas Kalasan. Acara dimulai sejak pukul 07.00 WIB dan diikuti masyarakat dengan antusias.

Baca Juga:  Pemkab Sleman, KPK, dan DPRD Gelar Bimtek Keluarga Berintegritas di Momentum HAKORDIA

Panewu Kalasan mengapresiasi kegiatan tersebut karena dinilai positif dan melibatkan lintas komunitas dalam membantu masyarakat, khususnya di bidang kesehatan dan kepedulian sosial.

Ketua LKY Ajeng Srimuktini, S.Si, mengatakan bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian komunitas terhadap masyarakat. “Kami ingin menghadirkan manfaat nyata sekaligus memperkuat kolaborasi antar komunitas di Yogyakarta,” ujarnya.

Selain layanan kesehatan, kegiatan ini juga diisi hiburan serta pembagian bantuan sosial kepada masyarakat. LKY berencana menggelar kegiatan serupa secara bergilir di wilayah Kabupaten Sleman. (Ip/opinijogja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi
Pemkab Sleman Teken NPHD TMMD 2026 dengan 4 LPMK
Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT
Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme
Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan
SBSI Resmi Bentuk Lembaga Bantuan Hukum, Perkuat Akses Keadilan bagi Buruh
Jembatan Penghubung Sentolo–Nanggulan Amblas, Pemkab Kulon Progo Lakukan Penanganan Darurat
Bupati Sleman Tinjau Perbaikan Jalan Rusak di Tempel
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:04 WIB

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:27 WIB

Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT

Senin, 19 Januari 2026 - 14:45 WIB

Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:50 WIB

Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:58 WIB

Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan

Berita Terbaru

Opinijogja

Kenyang Diprioritaskan, Pendidikan Ditinggalkan

Rabu, 21 Jan 2026 - 23:48 WIB