Bupati Sleman Tinjau Perbaikan Jalan Rusak di Tempel

- Penulis

Senin, 12 Januari 2026 - 22:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Bupati Sleman, Harda Kiswaya, tinjau langsung perbaikan ruas jalan Tempel – Klangon (12/01).

 

Sleman, opinijogja – Bupati Sleman Harda Kiswaya meninjau perbaikan jalan rusak di Dusun Tangisan, Kalurahan Banyurejo, Kapanewon Tempel, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (12/1). Perbaikan dilakukan sebagai langkah sementara untuk meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan.

Dalam peninjauan tersebut, Harda didampingi Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Sleman serta PT Adhi Karya. Sejumlah alat berat dikerahkan untuk mempercepat perbaikan pada titik-titik jalan berlubang.

Harda mengatakan, ruas jalan Tempel–Klangon merupakan kewenangan Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (Pemda DIY). Meski demikian, Pemerintah Kabupaten Sleman tetap melakukan langkah perbaikan karena jalan tersebut berada di wilayah Sleman dan digunakan oleh masyarakat setiap hari.

“Karena ini menyangkut keselamatan warga, kami berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi DIY. Walaupun kewenangannya ada di provinsi, kami tetap membantu perbaikan sementara,” kata Harda di sela peninjauan.

Baca Juga:  Kalurahan Banyuraden Sleman Raih Peringkat II Kalurahan Terbaik Nasional di Hari Desa 2026

Perbaikan jalan dilakukan dengan metode tambal sulam sebagai solusi jangka pendek, sembari menunggu penanganan permanen dari pihak berwenang. Langkah ini difokuskan pada titik-titik kerusakan yang dinilai membahayakan pengguna jalan, terutama saat musim hujan.

Lurah Banyurejo, Saparjo, menyebut kerusakan jalan di wilayahnya kerap dikeluhkan warga. Kondisi tersebut diperparah oleh intensitas hujan yang tinggi serta aktivitas kendaraan bertonase besar terkait proyek pembangunan jalan tol.

“Kondisi jalan berlubang cukup membahayakan, apalagi saat hujan. Karena itu kami berterima kasih atas respons cepat Pemkab Sleman dan PT Adhi Karya,” ujarnya.

Saparjo berharap Pemerintah Provinsi DIY bersama PT Adhi Karya selaku kontraktor pembangunan Tol Yogyakarta–Bawen dapat segera melakukan perbaikan secara menyeluruh pada ruas jalan Tempel–Klangon agar akses transportasi masyarakat kembali aman dan layak digunakan. (Ip/opinijogja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel opinijogja.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi
Pemkab Sleman Teken NPHD TMMD 2026 dengan 4 LPMK
Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT
Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme
Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan
Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan
SBSI Resmi Bentuk Lembaga Bantuan Hukum, Perkuat Akses Keadilan bagi Buruh
Jembatan Penghubung Sentolo–Nanggulan Amblas, Pemkab Kulon Progo Lakukan Penanganan Darurat
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:04 WIB

Izin Kelola TKD Terbit, Glagaharjo Siap Kembangkan Wisata Teras Merapi

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:27 WIB

Gropyokan Tikus Digelar di Minggir Sleman, DPKP DIY Tekankan Pengendalian OPT

Senin, 19 Januari 2026 - 14:45 WIB

Wabup Kulon Progo Ingatkan Pelajar SMP Bahaya Judi Online dan Radikalisme

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:50 WIB

Lintas Komunitas Yogyakarta Gelar Bakti Sosial di Kalasan

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:58 WIB

Penggugat Hadirkan Saksi, Sidang Sengketa Tanah Lawan BPR Lumintu Kembali Akan Digelar Pekan Depan

Berita Terbaru

Opinijogja

Kenyang Diprioritaskan, Pendidikan Ditinggalkan

Rabu, 21 Jan 2026 - 23:48 WIB